Site icon PREDIKSICASH.COM

Axel Tuanzebe Dipinjamkan Ke Aston Villa Oleh MU

Raksasa Premier League Manchester United resmi melepas Axel Tuanzebe ke Aston Villa dengan status pinjaman.

Tuanzebe adalah pemain didikan akademi Man United. Ia mentas ke tim utama MU sejak tahun 2015 silam.

Akan tetapi pemain 23 tahun itu kesulitan untuk bisa mendapat kans bermain di tim utama MU. Tuanzebe pun lebih sering disekolahkan oleh Setan Merah.

Ia telah dua kali dipinjamkan sejauh ini. Semuanya ke klub yang sama yakni Aston Villa.

Manchester United mengumumkan pelepasan Axel Tuanzebe ke Aston Villa pada hari Minggu (08/08/2021). MU meminjamkan Tuanzebe selama satu musim.

“Axel Tuanzebe akan menghabiskan musim 2021-22 dengan status pinjaman di Aston Villa setelah menyetujui kepindahan selama satu musim ke klub Liga Premier,” bunyi siaran pers Man United.

Dalam kesempatan tersebut, MU juga mengumumkan bahwa Tuanzebe telah meneken kontrak baru. Kontrak itu membuatnya bertahan di Old Trafford sampai tahun 2023 plus opsi perpanjangan selama satu tahun.

“Pemain berusia 23 tahun itu juga telah menandatangani kontrak baru di Manchester United, yang berlangsung hingga Juni 2023 dengan opsi perpanjangan satu tahun tambahan.”

“Setelah mengalami musim yang sulit terakhir kali karena beberapa cedera, bek tengah yang berperingkat tinggi akan menggunakan pinjaman ini sebagai kesempatan penting untuk menegaskan dirinya dan membuat kesan.”

“Axel akan kembali ke tim United pada akhir musim 2021-22.”

Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer sebelumnya sempat memberikan petunjuk tentang masa depan Axel Tuanzebe. Ia mengatakan hadirnya Raphael Varane otomastis membuat Tuanzebe terdepak dari Manchester United.

“Tentu saja, dengan masuknya Raphael, saya bisa melihat Axel keluar,” kata Solskjaer bulan Juli lalu.

Axel Tuanzebe sering apes di Manchester United karena kerap disapa cedera. Ia sebelumnya sempat bermain di Aston Villa pada tahun 2018 dan di sepanjang musim 2018-19.

Exit mobile version