Site icon PREDIKSICASH.COM

Kiper 27 Tahun Dominik Livakovic Jadi Pahlawan di Babak Adu Penalti Perempat Final Piala Dunia 2022

Dominik Livakovic layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match Kroasia vs Brasil, duel perempat final Piala Dunia 2022, Jumat 9 Desember 2022.

Bermain di Education City Stadium, kali ini Brasil harus menutup laga dengan gigit jari. Skor 0-0 selama 90 menit, berubah 1-1 setelah 120 menit, dan berakhir 4-2 untuk kemenangan Kroasia di babak adu penalti.

Sesuai prediksi, Brasil tampil jauh lebih dominan di pertandingan ini. Kroasia memilih bermain defensif, tapi bisa balas mengancam lewat serangan balik.

Meski banyak peluang tercipta, laga berakhir tanpa gol di 90 menit waktu normal. Lanjut ke babak tambahan, Neymar sempat membawa Brasil unggul (105+1′), tapi Kroasia bisa menyamakan kedudukan lewat aksi Bruno Petkovic (116′).

Skor imbang 1-1 mengakhiri duel sengit selama 120 menit. Lanjut ke babak adu penalti, Dominik Livakovic kembali jadi pahlawan dengan menepis penalti pertama Rodrygo. Kroasia menang dengan skor 4-2.

Hasil ini memastikan Krosia jadi tim pertama yang lolos ke semifinal Piala Dunia 2022. Dominik Livakovic pun kembali jadi pahlawan untuk negaranya.

Livakovic jadi pemain terbaik Kroasia saat mereka menyingkirkan Jepang di babak 16 besar lalu dan kini dia kembali mengulangi penampilan impresif di bawah mistar.

Tercatat, selama 120 menit pertandingan, Livakovic membukukan total 11 penyelamatan. Brasil banyak mendapat peluang dan ruang tembak, Livakovic bisa mengatasinya dengan baik.

Kiper 27 tahun ini juga kembali jadi pahlawan di babak adu penalti dengan menepis penalti Rodrygo, penendang pertama Brasil. Livakovic pun terpilih sebagai man of the match versi voting FIFA.

KROASIA XI (4-3-3): Dominik Livakovic; Josip Juranovic, Dejan Lovren, Josko Gvardiol, Borna Sosa (110′ Ante Budimir); Luka Modric, Marcelo Brozovic (114′ Mislav Orsic), Mateo Kovacic (106′ Lovro Majer); Mario Pasalic (72′ Nikola Vlasic), Andrej Kramaric (72′ Bruno Petkovic), Ivan Perisic.

Pelatih: Zlatko Dalic

BRASIL XI (4-2-3-1): Alisson; Eder Miltao (106′ Alex Sandro), Marquinhos, Thiago Silva, Danilo; Lucas Paqueta (106′ Fred), Casemiro; Raphinha (56′ Antony), Neymar, Vinicius Junior (64′ Rodrygo); Richarlison (84′ Pedro).

Exit mobile version