Site icon PREDIKSICASH.COM

Napoli Lolos 16 Besar Liga Champions, Ancelotti Tetap Dipecat

NAPLES – Manajemen Napoli resmi memecat Carlo Ancelotti pada Rabu (11/12/2019). Ancelotti dipecat setelah mengadakan pertemuan dengan presiden Napoli. Aurelio de Laurentiis, di salah satu hotel yang ada di Kota Naples.

Setelah memecat Ancelotti, manajemen Partenopei –julukan Napoli– langsung bergerak cepat mencari pelatih pengganti. Seperti diberitakan Football Italia, Rabu (11/12/2019), manajemen Napoli akan menunjuk Gennaro Gattuso sebagai suksesor Ancelotti.

Gattuso akan diperkenalkan sebagai pelatih Napoli pada Rabu (11/12/2019) sore WIB. Nantinya, pelatih berjuluk Rino itu akan dikontrak Na[olo hingga 30 Juni 2021. Setiap musimnya, Gattuso akan menerima 3 juta euro atau sekira Rp46,4 miliar.

Napoli akan menjadi klub kedua Liga Italia (Serie A) yang ditangani Gattuso. Sebelumnya, pria 41 tahun itu sempat menangani AC Milan dalam kurun November 2017 hingga Mei 2019.

Hasil yang diberikan Gattuso kepada Milan bisa dibilang biasa-biasa saja. Dari 82 pertandingan di semua kompetisi, Gattuso memberikan 40 menang, 22 imbang dan 20 kalah bagi publik Kota Milan.

Pencapaian terbaik Gattuso bersama Milan ialah membawa Rossoneri –julukan Milan– lolos ke final Coppa Italia 2017-2018 dan Piala Super Italia 2018. Hanya saja di kedua ajang tersebut, Milan selalu tumbang dari Juventus.

Gattuso ditargetkan membawa Napoli kembali masuk ke jajaran empat besar Liga Italia, plus melaju jauh di Liga Champions 2019-2020. Hingga pekan ke-15 Liga Italia 2019-2020, Napoli tertahan di posisi tujuh dengan koleksi 21 angka. Gattuso akan menjalani laga pertama bersama Napoli saat menjamu AC Parma di lanjutan pekan ke-16 Liga Italia 2019-2020 pada Minggu 15 Desember 2019 dini hari WIB.

Exit mobile version