Site icon PREDIKSICASH.COM

PSG Rayu Sergio Ramos Tinggalkan Real Madrid Dengan Kontrak Menggiurkan

Klub kaya raya asal Prancis, PSG, dikabarkan siap menggoda Sergio Ramos agar mau pindah ke Parc des Princes dengan kontrak menggiurkan berdurasi tiga tahun.

Ramos merupakan salah satu ikon Real Madrid. Ia sekarang juga merupakan pemimpin di skuat Los Blancos.

Namun Madrid bisa kehilangan servisnya pada akhir musim ini. Sebab kontraknya bersama klub tersebut akan kedaluwarsa pada musim panas 2021 nanti.

Pihak Madrid sebenarnya dikabarkan sudah berusaha menawarinya kontrak baru. Namun pembicaraan kedua kubu menemui jalan buntu.

Pihak Real Madrid disebut hanya bersedia menawari perpanjangan kontrak berdurasi satu tahun pada pemain yang usianya di atas 30 tahun. Namun mereka disebut bisa melonggarkan kebijakan itu demi Sergio Ramos.

Mereka disebut menawarinya kontrak berdurasi dua tahun. Akan tetapi tawaran itu dikabarkan tak membuat Ramos senang.

Pasalnya, ia ingin kontrak berdurasi tiga tahun. Situasi ini diendus sejumlah klub top Eropa dan mereka disebut berlomba untuk merayunya.

Yang pertama ada jawara Italia, Juventus. Lalu ada duo tim Inggris yakni Manchester United dan Manchester City. Dan tentu saja, PSG.

Kini ada kabar bahwa dari keempat tim tersebut, PSG disebut sebagai tim yang mulai bergerak cepat untuk mendekati Sergio Ramos. Mereka disebut telah menyiapkan tawaran menggiurkan bagi pemain berusia 34 tahun tersebut.

PSG disebut siap memberikan tawaran kontrak yang durasinya lebih panjang dari yang ditawarkan Real Madrid yakni tiga tahun. Selain itu ia juga akan diberi gaji sekitar 18 juta pounds per musimnya.

Kabar ini dilansir oleh AS. Akan tetapi media Spanyol itu juga menyebut masih ada kans Ramos bertahan di Santiago Bernabeu. Pasalnya, ia ingin bertahan dan pensiun di Madrid.

Sementara itu pelatih Real Madrid yakni Zinedine Zidane sebelumnya pernah berkata bahwa ia sangat yakin Sergio Ramos akan bertahan di Bernabeu. Selain itu banyak juga dukungan para Ramos agar terus dipertahankan di klub tersebut.

Exit mobile version