oleh

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Mudik Ke Korea

Jakarta – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mendonasikan 20 ribu dolar AS atau setara Rp 340 juta untuk memerangi pandemi virus Corona di Tanah Air. Dia berharap kontribusinya bisa membantu.

Menurut data pantau pandemi virus Corona, Johns Hopkins CSSE19 Global Cases, Jumat (3/4/2020), sudah ada 1.986 kasus positif Corona yang di Indonesia.

Meningkatnya kasus positif virus Corona di Indonesia membuat Shin Tae-yong tergerak dan memberikan donasi. Melalui PSSI, Shin Tae-yong berharap donasinya bisa dipergunakan dengan baik untuk membeli masker kepada masyarakat.

“Situasi Corona di Indonesia sangat serius dan kami ingin menambah kekuatan. Kami meminta asosiasi untuk membelanjakan 20 ribu dolar AS secara efektif untuk biaya pembelian masker bagi mereka yang kurang mampu,” kata Shin Tae-yong seperti dikutip Busan.com, Jumat (3/4/2020).

Ini bukan kali pertama Shin Tae-yong mendonasikan uangnya untuk memerangi pandemi virus Corona. Bulan lalu, pelatih berusia 50 tahun itu juga memberikan bantuan sebesar 120 juta won atau setara Rp1,5 miliar untuk daerah Daegu-Gyeongbuk, di Korea Selatan.

Pulang Kampung

Shin Tae-yong pulang ke Korea Selatan pada Jumat (3/4/2020) menggunakan penerbangan malam hari. Dia mengajak para tangan kanannya yang terdiri dari Kim Woo-jae, Gong Oh-kyun, Kim Hae-woon (pelatih kiper), dan Lee Jae-hong (pelatih fisik).

“Coach Shin Tae-yong akan kembali ke Korea Selatan beserta asistennya yang berasal dari sana,” kata asisten Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Nova Arianto ketika dihubungi Bola.com.

Awalnya Shin Tae-yong bertahan di Tanah Air karena virus Corona merebak di Korea Selatan. Namun, pandemi tersebut terus meluas dan sudah mencapai Indonesia.