oleh

Real Madrid Sukses Menang El Clasico dengan Skor 2-1

Hasil bola tadi malam, Minggu hingga Senin (25/10/2021) dini hari WIB menyajikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, dan Liga Prancis.

Dari Liga Spanyol, pesta delapan gol tersaji saat Sevilla menang 5-3 atas sang tamu, Levante dalam laga pekan ke-10 Liga Spanyol 2021/2022 di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Andalusia, Minggu (24/10/2021) malam WIB.

Sementara Real Madrid memenangi laga seru El Clasico di Camp Nou. Los Blancos sukses membungkam tuan rumah Barcelona dengan skor 2-1. Gol Madrid dicetak oleh David Alaba dan Lucas Vazquez, sedangkan satu gol Barcelona disumbang Sergio Aguero.

Atletico Madrid yang bermain dini hari tadi, bermain imbang 2-2 dengan Real Sociedad musim ini. Luis Suarez sukses mencetak dua gol guna menyelamatkan Atletico dari kekalahan di Wanda Metropolitano.

Dengan hasil ini, Real Sociedad masih di puncak klasemen sementara Liga Spanyol, dengan 21 poin dari 10 laga. Unggul satu poin dari Real Madrid di posisi kedua. Sementara Atletico tertahan di peringkat keempat dengan 18 poin

Dari Liga Inggris, Michail Antonio membawa West Ham United menundukkan Tottenham Hotspur 1-0 setelah mencetak gol semata wayang dalam laga pekan kesembilan Liga Inggris 2021/2022 di London Stadium, Minggu malam WIB.

Sementara Liverpool sukses menghancurkan tuan rumah Manchester United dengan skor 5-0 di Old Trafford. Mohamed Salah membukukan hat-trick saat Liverpool berpesta gol .

Kemenangan ini mengantarkan Liverpool kembali ke posisi kedua klasemen dengan koleksi 21 poin. Sedangkan Manchester United masih tidak beranjak dari urutan ketujuh dengan 14 poin

Sedangkan dari Liga Italia, Inter Milan harus puas berbagi poin setelah ditahan imbang Juventus 1-1, Senin (25/10/2021) dini hari WIB. Gol penalti Dybala di pengujung laga di stadion Guiseppe Meazz memaksa pertandingan berakhir seri 1-1.

Hasil imbang juga terjadi di Olimpico. AS Roma juga harus puas berbagi poin setelah menahan imbang Napoli 0-0 dalam lanjutan pekan kesembilan Serie A.

Hasil ini membuat I Partenopei untuk sementara tetap mempertahankan posisi puncak klasemen Serie A dengan raihan 25 poin dari sembilan laga. Sedangkan Roma berada di posisi empat dengan koleksi 16 poin.

Dari ajang Liga Prancis, Laga Le Classique mempertemukan Marseille vs Paris Saint-Germain di Stadion Velodrome, berakhir imbang 0-0. Laga ini sempat diwarnai dua gol yang dibatalkan wasit hingga kartu merah.

Berikut Hasil Bola Tadi Malam:

Hasil Liga Inggris :

West Ham United vs Tottenham Hotspur 1-0
Brentford City vs Leicester City 1-2
Manchester United vs Liverpool 0-5

Hasil Liga Spanyol :

Sevilla 5-3 Levante
Barcelona 1-2 Real Madrid
Real Betis 3-2 Rayo Vallecano

Hasil Liga Italia :

Torino 3-2 Genoa
Sampdoria 2-1 Spezia
Salernitana 2-4 Empoli
Sassuolo 3-1 Venezia
Bologna 2-4 AC Milan
Atalanta 1-1 Udinese
Verona 4-1 Lazio
Fiorentina 3-0 Cagliari
AS Roma 0-0 Napoli
Inter Milan 1-1 Juventus

Hasil Liga Prancis

OGC Nice 3 -2 Olympique Lyon
RC Lens 4 – 1 Metz
Lorient 1 – 1 Bordeaux
Reims 1 – 2 Troyes
Rennes 1 – 0 Strasbourg
AS Monaco 3 -1 Montpellier
Marseille 0-0 Paris Saint-Germain