oleh

Siapa Jesper Lindstrom Incaran Baru AC Milan

AC Milan kabarnya sedang berburu pemain sayap ke Jerman. Incarannya adalah Jesper Lindstrom, yang bermain untuk Eintracht Frankfurt di Bundesliga.

Brahim Diaz meninggalkan AC Milan pada bursa musim panas ini. Kontrak peminjamannya telah habis pada akhir Juni kemarin dan membuatnya harus pulang ke Real Madrid.

Dilansir dari Sport Bild, beberapa pemain sayap pun mulai dibidik AC Milan untuk menjadi pengganti Brahim Diaz sekaligus mengisi pos sayap kanan mendampingi Rafael Leao yang beroperasi di sayap kiri skuad besutan Stefano Pioli. Luka Romero yang merupakan pemain muda Argentina dan Jesper Lindstrom ada dalam radar Rossoneri.

Profil Jesper Lindstrom

Jesper Lindstrom adalah pemain 23 tahun asal Denmark. Sejauh ini, dia sudah mencetak satu gol dalam sepuluh penampilan untuk tim nasional Denmark.

Lindstrom dibeli Frankfurt dari Brondby hanya seharga €7 juta pada 2021. Dia langsung tampil impresif bersama Frankfurt.

Lindstrom menyabet penghargaan Debutan Terbaik Bundesliga pada musim 2021/2022. Dia kemudian mencetak tujuh gol dan empat assist dalam 27 penampilan di Bundesliga musim 2022/2023.

Lindstrom terikat kontrak dengan Frankfurt hingga 30 Juni 2026. Menurut Bild, Frankfurt siap melepasnya jika Milan mengajukan penawaran di kisaran €30 juta – €40 juta.