oleh

Arkadiusz Milik Jadi Buruan Nomor Satu Juventus di Musim Panas setelah ditinggal oleh Mario Mandzukic

Juara bertahan Serie A, Juventus sudah menyusun rencana transfer mereka di musim panas nanti. Si Nyonya Tua diberitakan bakal memprioritaskan transfer Arkadiusz Milik dari Napoli.

Juventus saat ini memang digosipkan tengah berburu striker baru. Si Nyonya Tua tengah kekurangan striker setelah ditinggal oleh Mario Mandzukic di bulan Januari kemarin.

Maurizio Sarri sudah memerintahkan manajemen Juventus untuk mencari striker baru. Ia juga sudah menyetorkan beberapa nama yang ia inginkan di lini serang Juventus musim depan.

Tuttosport mengklaim bahwa ada satu nama yang sangat diinginkan Sarri. Ia ingin memboyong striker milik Napoli, Arkadiusz Milik.

Menurut laporan tersebut, Sarri ingin mendatangkan Milik karena ia tahu sang striker bisa memaksimalkan potensi Cristiano Ronaldo.

Sarri memang cukup mengenal striker asal Polandia itu. Ia adalah sosok yang membawa Milik pindah ke Napoli beberapa tahun yang lalu.

Ia tahu bahwa Milik punya gaya bermain yang mampu memaksimalkan kemampuan Ronaldo. Untuk itu ia sangat ingin Milik bergabung dengan Juventus musim depan.

Menurut laporan tersebut, manajemen Juventus saat ini tengah mempersiapkan tawaran untuk mendapatkan tanda tangan Milik.

Mereka diberitakan akan mengajukan opsi tukar tambah pemain. Pasalnya dana transfer mereka cukup terbatas di musim panas ini.

Mereka dirumorkan akan menyodorkan sosok Federico Bernardeschi ke Napoli sebagai ganti Milik.

Menurut laporan tersebut, peluang Juventus untuk mengamankan tanda tangan Milik tergolong cukup besar.

Sang striker diberitakan tertarik untuk pindah ke Juventus karena kontraknya di Napoli sudah hampir berakhir.