oleh

Renato Sanches Bertabur Pujian Usai Bantu Bayern Munchen Kandaskan Benfica

Renato Sanches Bertabur Pujian Usai Bantu Bayern Munchen Kandaskan Benfica

7upcash – Renato Sanches banjir pujian saat ia tampil untuk pertama kalinya bagi Bayern Munchen di laga pembuka Liga Champions melawan Benfica, Kamis (20/9) dinihari WIB. Renato Sanches Bertabur Pujian Usai Bantu Bayern Munchen Kandaskan Benfica

Renato Sanches Bertabur Pujian Usai Bantu Bayern Munchen Kandaskan Benfica

Bayern Munchen menang meyakinkan, 2-0, atas Benfica di laga pembuka Grup E Liga Champions. Renato Sanches bukukan gol kedua di menit 54, yang sukses gandakan kemenangan Die Roten setelah sebelumnya unggul lewat gol Robert Lewandowski di awal pertandingan.

Dia mulai bergerak dari tengah kotak penalti dan langsung menyambar umpan silang James Rodriguez dari jarak dekat dan menyelesaikannya menjadi gol kedua Bayern Munchen. Renato Sanches yang selama ini jadi pemain terbuang langsung mendapat standing ovation dari para suporter Bayern yang ikut banjiri stadion Benfica.

Pemain tengah asal Portugal yang masih berusia 21 tahun itu, sebelumnya hanya bermain 15 kali saat ia dipinjamkan ke Swansea City musim lalu. Renato bahkan sama sekali tak bermain sejak 27 Januari lalu, hingga akhirnya The Swans terdegradasi ke divisi Championship.

Gol Renato ini sebenarnya menjadi gol pertamanya sejak ia tinggalkan Benfica dan hijrah ke Bayern Munchen pada tahun 2016 lalu, di musim panas usai ia membawa Portugal jadi Juara Eropa.

Saat ia jalani masa peminjamannya di Swansea City, Renato tampak tak bersemangat, bahkan sebelum cedera hamstring dialaminya dalam pertandingan Piala FA melawan Notts County. Laga kontra Notts County ini juga menjadi pertandingan terakhir pemain muda tersebut.

Lalu, pelatih Swansea City, Carlos Carvalhal, mengatakan pada Mei lalu, Renato sudah alami ‘musim yang sangat buruk’, dan ia sempat sarankan pemain itu agar kembali ke klub lamanya, Benfica. Namun, Bayern tetap mempertahankan Renato, dan ia tetap di Allianz Arena hingga saat ini.