oleh

Zinedine Zidane Tak Yakin Jadikan Gareth Bale Starter Lawan Juventus

Zinedine Zidane Tak Yakin Jadikan Gareth Bale Starter Lawan Juventus

7upcash – Meski Gareth Bale tampil mengesankan saat Real Madrid mengalahkan Las Palmas 3-0 dalam laga La Liga Spanyol, Sabtu (31/3), namun dia tak dijamin oleh pelatih Zinedine Zidane untuk jadi starter saat menghadapi Juventus, Rabu (4/4) dini hari WIB. Zinedine Zidane Tak Yakin Jadikan Gareth Bale Starter Lawan Juventus

Zinedine Zidane Tak Yakin Jadikan Gareth Bale Starter Lawan Juventus

Saat mengalahkan Las Palmas semalam, Gareth Bale mencetak gol kemenangan Real Madrid di menit ke-26 dan 51 (penalti). Satu gol lainnya disumbangkan oleh Karim Benzema di menit ke-39 juga melalui titik penalti.

Dalam pertandingan ini, pelatih Zinedine Zidane mengistirahatkan sejumlah pemain kuncinya seperti Cristiano Ronaldo, Sergio Ramos, Toni Kroos dan Marcelo. Mereka sengaja diistirahatkan agar bisa tampil prima saat menghadapi Juventus di leg pertama babak perempat final Liga Champions di Turin.

Dalam konferensi pers seusai pertandingan, Zinedine Zidane yang ditanya tentang penampilan Gareth Bale, mengaku sangat senang. Namun sang pelatih tidak menjamin pemain asal Wales akan masuk starting line up pada laga kontra Juventus di Allianz Arena nanti.

“Saya senang melihat permainannya (Bale) hari ini. Dia bermain dengan cara yang bagus. Peluang dia bermain (lawan Juve)? Kita akan tunggu dan lihat seperti apa kondisinya pada hari Selasa (Rabu WIB), apakah dia bermain di Turin,” ungkap Zidane.

Sayangnya kemenangan Real Madrid atas Las Palmas semalam memakan korban. Mereka harus kehilangan pemain belakang Nacho Fernandez yang mengalami cedera. Bek serba bisa ini harus ditarik keluar pada menit ke-29 dan digantikan oleh Acraf Hakimi.

Zidane masih menunggu hasil pemeriksaan lanjutan terkait kondisi Nacho. Dia berharap cedera si pemain tidak serius sehingga tetap bisa bermain saat menghadapi Juventus.

“Cedera Nacho menjadi kabar buruk bagi kami, dia merasa sangat tidak nyaman dengan masalah yang dihadapinya. Saya harap ini tidak serius dan dia akan tetap bersama dengan kami besok. Kami menggantinya sebagai pencegahan,” kata Zidane.